Hubungan Efikasi Diri Terhadap Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Siswa SMK Program Keahlian Teknik Bangunan Pada Mata Pelajaran Mekanika Teknik

MARTIN DANIEL BASITO HUTASOIT, . (2018) Hubungan Efikasi Diri Terhadap Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Siswa SMK Program Keahlian Teknik Bangunan Pada Mata Pelajaran Mekanika Teknik. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI.pdf

Download (9MB)
[img] Text
Lembar Pengesahan.pdf

Download (264kB)
[img] Text
Lembar pernyataan.pdf

Download (276kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan efikasi diri terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa sekolah menengah kejuruan program keahlian teknik bangunan. Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah apakah ada hubungan antara efikasi diri terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), dalam hal ini program keahlian teknik bangunan. Tempat penelitian yang dilakukan di SMK Negeri 4, SMK Negeri 26, SMK Negeri 56 Jakarta ini melibatkan 90 siswa kelas XI program keahlian Teknik Bangunan yang terdiri dari 3 kelas yaitu: kelas XI TKBB SMK Negeri 4, XI TGB SMK Negeri 26, XI TGB SMK Negeri 56 dengan sampel penelitian berjumlah 30 siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan pendekatan kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi dan analisis korelasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa : Terdapat hubungan antara efikasi diri terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa yang dibuktikan dengan nilai thitung lebih besar dari ttabel sebesar 2,395 > 1,671 dan signifikansi koefisien korelasi sebesar 0,300, dalam artian memiliki kontribusi tergolong rendah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Dr. Riyan Arthur, M. Pd 2) Dra. Daryati, M. T
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Mesin, Mekanika Teknik
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 21 Oct 2019 14:42
Last Modified: 21 Oct 2019 14:42
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/373

Actions (login required)

View Item View Item