ANALISIS KESADARAN HUKUM PESERTA DIDIK DALAM BERLALU LINTAS (STUDI KUALITATIF DI SMK NEGERI 69 JAKARTA)

ANASTASIA DWI WULANSARI, . (2024) ANALISIS KESADARAN HUKUM PESERTA DIDIK DALAM BERLALU LINTAS (STUDI KUALITATIF DI SMK NEGERI 69 JAKARTA). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (133kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (243kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (129kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (380kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (123kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (246kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk mendeskripsikan kesadaran hukum peserta didik serta menganalisis kesadaran hukum peserta didik di SMK Negeri 69 Jakarta dalam berlalu lintas. Desain penelitian yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian dilakukan di SMK Negeri 69 Jakarta pada bulan Maret hingga April 2024. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang telah diperoleh adalah analisis kesadaran hukum yang dimiliki oleh peserta didik pada indikator pengetahuan hukum dikatakan baik. Pada indikator pemahaman hukum peserta didik memiliki pemahaman hukum yang baik. Lalu pada indikator sikap hukum yang dimiliki peserta didik dikatakan baik. Pada indikator perilaku hukum yang dimiliki peserta didik dikatakan belum patuh karena masih melakukan pelanggaran-pelanggaran. Terdapat dua faktor yang menyebabkan terjadinya pelanggaran dalam berlalu lintas yang dilakukan oleh peserta didik, yaitu faktor kondisi keluarga dan faktor pergaulan anak. Kesimpulan penelitian ini adalah kesadaran hukum yang dimiliki peserta didik dalam indikator pengetahuan hukum, pemahaman hukum, dan sikap hukum dikatakan baik karena peserta didik mengetahui adanya undang-undang berlalu lintas, mengetahui tujuan adanya undang-undang berlalu lintas, dan menerima sanksi jika melanggar hukum. Tetapi dalam indikator perilaku hukum masih terdapat pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan seperti tidak memiliki Surat Izin mengemudi, tidak menggunakan helm, menerobos lampu merah, dan melawan arah. Terdapat dua faktor yang menyebabkan pelanggaran dalam berlalu lintas, yaitu faktor kondisi keluarga dan faktor pergaulan anak. Kata kunci: Kesadaran Hukum, Kepatuhan Hukum, Faktor Penyebab, Peserta Didik, Berlalu Lintas ***** The research conducted aims to describe the legal awareness of students and analyze the legal awareness of students at SMK Negeri 69 Jakarta in traffic. The research design used is a qualitative approach with a qualitative descriptive method. The data collection tools used are observation, interview, and documentation. The research was conducted at SMK Negeri 69 Jakarta from March to April 2024. The data analysis techniques used are data reduction, data presentation, and conclusion drawing. The results of the research that have been obtained are the analysis of legal awareness possessed by students on the indicator of legal knowledge is said to be good. On the indicator of legal understanding, students have a good understanding of the law. Then on the indicator of legal attitudes owned by students is said to be good. On the indicator of legal behavior owned by students, it is said that they have not complied because they still commit violations. There are two factors that cause traffic violations committed by students, namely family condition factors and child social factors. The conclusion of this research is that the legal awareness of students in the indicators of legal knowledge, legal understanding, and legal attitudes is said to be good because students know the existence of traffic laws, know the purpose of traffic laws, and accept sanctions if they violate the law. But in the legal behavior indicator there are still violations committed such as not having a driving license, not using a helmet, running a red light, and going against the direction. There are two factors that cause violations in traffic, namely family conditions and children's social factors. Keywords: Legal Awareness, Legal Compliance, Causal Factors, Students, Traffic

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dwi Afrimetty Timoera, S.H., M.H. ; 2). Annisa Rahmi Faisal, S.Sy., M.H.
Subjects: Ilmu Sosial > Ilmu Sosial (Umum)
Hukum > Hukum (Umum)
Pendidikan > Teori, Penelitian Pendidikan
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: Users 22633 not found.
Date Deposited: 30 Jul 2024 05:35
Last Modified: 30 Jul 2024 05:35
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/47349

Actions (login required)

View Item View Item