AFRIZAL PASYA FADHILA, . (2022) KONSTRUKSI SOSIAL ZIARAH MAKAM PADA PEMUDA (Studi Kasus Tujuh Orang Peziarah Di Makam Pangeran Jayakarta). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
softcover A5 2x-Skripsi Final Revisi Afrizal Pasya Fadhila - 4825161843.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana proses konstruksi sosial dikalangan pemuda pada praktik ziarah di Makam Pangeran Jayakarta. Pada penelitian ini dijelaskan juga interpretasi makna yang terbentuk dikalangan peziarah di Makam Pangeran Jayakarta. Untuk menguraikan proses konstruksi sosial terkait praktik ziarah di Makam Pangeran Jayakarta, penelitian ini akan menganalisisnya berdasarkan tiga momen simultan yaitu, eksternalisasi, objektivasi, dan internalisasi untuk menjelaskan keterkaitan antara agama dan kebudayaan yang berkembang dimasyarakat. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam dan observasi. Data primer dalam penelitian ini adalah hasil wawancara dengan tujuh peziarah di Makam Pangeran Jayakarta. Ketujuh informan tersebut diklasifikasikan sebagai pemuda merujuk pada rentang usia dan intensitas dalam berziarah. Pada penelitian ini, pihak pengelola makam atau kuncen dijadikan sebagai triangulasi data untuk menguji keabsahan data yang didapatkan. Sedangkan, data sekunder adalah literatur berupa jurnal, artikel ilmiah, dan berita media massa yang memberikan informasi terkait konteks sosial dan historis Makam Pangeran Jayakarta. Pada penelitian ini, ketujuh orang peziarah memaknai praktik ziarah di makam Pangeran Jayakarta secara keagamaan, budaya, dan sosial. Ketiga interpretasi makna tersebut dipengaruhi oleh faktor pendorong seperti penerapan nilai dan ajaran agama Islam, menjaga tradisi berziarah, dan menjalankan kegiatan dalam komunitas keagamaan. Konstruksi sosial praktik ziarah pada pemuda di Makam Pangeran Jayakarta dibagi menjadi tiga momen, pertama, eksternalisasi, ketujuh orang peziarah mengetahui bahwa sosok Pangeran Jayakarta adalah seorang tokoh ulama Islam dan pejuang dalam melawan penjajah, pengetahuan tersebut didapatkan melalui media internet, teman sebaya, dan komunitas keagamaan. Kedua, proses objektivasi, ketujuh orang peziarah telah melakukan praktik ziarah di Makam Pangeran Jayakarta secara rutin melalui keikutsertaan dalam komunitas keagamaan dan ajakan dari teman sebaya. Proses objektivasi menunjukkan tujuan dalam berziarah, yaitu mendekatkan diri dengan Tuhan, melakukan wisata religi, dan sebagai media pembelajaran agama. Pada momen internalisasi, hanya satu orang peziarah, yaitu Arif Maulana yang mampu mengidentifikasi diri dan membentuk kesadaran bahwa tradisi ziarah makam bisa menjadi sarana edukasi keagamaan bagi pemuda. Dari tahapan konstruksi sosial yang ditunjukkan melalui proses sosialisasi menjadikan praktik ziarah di Makam Pangeran Jayakarta tetap bertahan dalam konteks masyarakat modern. ********************************************************* This study aims to explain how the process of social construction among youth in the practice of pilgrimage at the Prince Jayakarta Tomb. This study also explains the interpretation of meaning for pilgrims at the Prince Jayakarta Tomb. To describe the social construction process related to pilgrimage practices at the Prince Jayakarta Tomb, this study will analyze it based on three simultaneous moments, namely, externalization, objectivation, and internalization to explain the relationship between religious and culture that developed in society. This study uses a qualitative method with a case study approach. Data collection techniques were carried out by in-depth interviews and observations. The primary data in this study were the results of interviews with seven pilgrims at the Prince Jayakarta Tomb. The seven informants were classified as youth referring to the age range and intensity of the pilgrimage. In this study, the tomb manager or kuncen was used as data triangulation to test the validity of the data obtained. Meanwhile, secondary data is literature in the form of journals, scientific articles, and mass media news that provide information related to the social and historical context of the Prince Jayakarta Tomb. In this study, the seven pilgrims interpret the practice of pilgrimage at the tomb of Prince Jayakarta religiously, culturally, and socially. The three interpretations of meaning are influenced by driving factors such as the application of Islamic religious values and teachings, maintaining pilgrimage traditions, and carrying out activities in religious communities. The social construction of pilgrimage practices for youth at the Prince Jayakarta Tomb is divided into three moments, first, externalization, the seven pilgrims know that the figure of Prince Jayakarta is a prominent Islamic cleric and a fighter against the invaders, this knowledge is obtained through the internet, peers, and the community. religious. Second, the objectivation process, the seven pilgrims have carried out pilgrimage practices at the Prince Jayakarta Tomb on a regular basis through participation in religious communities and invitations from peers. The objectification process shows the purpose of the pilgrimage, namely getting closer to God, doing religious tourism, and as a medium of religious learning. At the moment of internalization, only one pilgrim, namely Arif Maulana, was able to identify himself and form an awareness that the tomb pilgrimage tradition being a means of religious education for youth. From the social construction process shown through the socialization process, the pilgrimage tradition at the Prince Jayakarta Tomb persists in the context of modern society.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Abdul Rahman Hamid, SH., MH. ; 2). Suyuti, S.Pd.I., M.Pd. |
Subjects: | Ilmu Sosial > Sosiologi |
Divisions: | FIS > S1 Sosiologi |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 08 Oct 2024 01:31 |
Last Modified: | 08 Oct 2024 01:31 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/51386 |
Actions (login required)
View Item |