Bercocok Tanam sebagai Gaya Hidup Warga Kota (Studi Kasus di RT 08 RW 05 Kelurahan Ragunan)

FAUZIAH OCTAVIANI, . (2022) Bercocok Tanam sebagai Gaya Hidup Warga Kota (Studi Kasus di RT 08 RW 05 Kelurahan Ragunan). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Fauziah Octaviani_Bercocok Tanam sebagai Gaya Hidup Warga Kota (2).pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (212kB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini yaitu sebanyak 8 informan sebagai warga di RT 08 RW 05 Kelurahan Ragunan, dan 1 informan sebagai Koordinator Penyuluh Pertanian Jakarta Selatan untuk data triangulasi. Lokasi dalam penelitian ini yaitu di lingkungan RT 08 RW 05 Kelurahan Ragunan, Kecamatan Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan. Penelitian ini dilakukan pada Agustus 2021 hingga Oktober 2021. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hobi bercocok tanam yang dimiliki oleh warga di RT 08 RW 05 dapat membentuk gaya hidup tertentu. Hal itu didasarkan pada adanya faktor-faktor, baik itu faktor internal maupun faktor eksternal yang dapat mempengaruhi warga dalam menentukan gaya hidupnya, di antaranya adalah faktor kepribadian, faktor lingkungan tempat tinggal dan pertemanan, faktor mengisi waktu luang, dan faktor memperluas jaringan sosial. Gaya hidup tersebut ditunjukkan melalui bagaimana mereka menghabiskan waktunya, apa yang dianggap menarik dalam lingkungannya, dan apa yang mereka pikirkan tentang diri sendiri dan lingkungannya hingga membentuk beberapa gaya hidup, yaitu industri gaya hidup, gaya hidup mandiri dan gaya hidup konsumtif bagi warga RT 08 RW 05 Kelurahan Ragunan. ************************************************** This research uses a qualitative approach with a case study method. The data in this study were obtained through observation, interviews, and documentation. The subjects in this study were 8 informants as community members in RT 08 RW 05, Ragunan Village, and 1 informant as Agricultural Extension Coordinator in South Jakarta for triangulation data. The location in this study is in the neighborhood of RT 08 RW 05, Ragunan Village, Pasar Minggu District, South Jakarta City. This research was conducted from August 2021 to October2021. The results of this study indicate that the hobby of farming owned by the community in RT 08 RW 05 can form a certain lifestyle. It is based on the existence of factors, both internal and external factors that can influence people in determining their lifestyle, including personality factors, environmental factors of residence and friendship, leisure time factors, and factors to expand social networks. This lifestyle is shown through how to spend their time (activity), what is considered interesting in their environment (interest), and what they think about themselves and their environment to form several lifestyles, namely lifestyle industry, independent lifestyle and a consumptive lifestyle for urban communities of RT 08 RW 05 Ragunan Village

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Robertus Robert, MA. ; 2). Dr. Evy Clara, M.Si
Subjects: Ilmu Sosial > Sosiologi
Divisions: FIS > S1 Sosiologi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 15 Oct 2024 03:00
Last Modified: 15 Oct 2024 03:00
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/51540

Actions (login required)

View Item View Item