IRA PUTRI LESTARI, . (2022) STRUKTUR KELUARGA DAN POSISI ANAK DALAM FILM INDONESIA (Studi pada Tiga Film : Arie Hanggara, Untuk Angeline, dan Ekskul). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
organized.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan model analisis wacana kritis (critical discourse analysis) dari Teun A. van Dijk. Subjek dalam penelitian ini adalah tiga film yang berjudul Arie Hanggara, Untuk Angeline, dan Ekskul. Penelitian ini menggunakan teori kekuasaan dari Michel Foucault untuk menganalisis relasi kuasa dalam struktur keluarga. Penelitian ini berlangsung sejak bulan Maret 2021 – Mei 2022. Hasil penelitian menunjukkan dalam struktur keluarga terdapat ketimpangan relasi kuasa antara orang tua dan anak. Orang tua beranggapan berkuasa atas anaknya sehingga dapat memperlakukan dan mendidik anak dengan kehendaknya. Pada film Arie Hanggara, Untuk Angeline, dan Ekskul ditemukan tiga bentuk kekerasan pada anak, yaitu kekerasan fisik, psikis, serta ekonomi atau penelantaran. Relasi kuasa dalam struktur keluarga dipengaruhi oleh empat faktor, yaitu adanya aliran material dalam keluarga, situasi dalam tekanan atau stressful situations, peran otoritas tradisional atau traditional authoritarian, serta pengalaman orang tua. Relasi kuasa ini mencipatakan bentuk resistensi atau perlawanan yang dilakukan anak terhadap orang tuanya. ********************************************** This study uses a qualitative method with a critical discourse analysis model from Teun A. van Dijk. The subjects in this study were three films entitled Arie Hanggara, Untuk Angeline, and Ekskul. This study uses the theory of power from Michel Foucault to analyze power relations in the family structure. This study took place from March 2021 – May 2022. The results show that in the family structure there is an imbalance of power relations between parents and children. Parents assume power over their children so that they can treat and educate children as they wish. In the three films Arie Hanggara, Untuk Angeline, and Ekskul, three forms of violence against children are found, namely physical, psychological, and economic violence or neglect. Power relations in the family structure are influenced by four factors, namely the presence of material flows in the family, stressful situations, traditional authoritarian roles, and the experience of parents. This power relationship creates a form of resistance by children against their parents.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Dr. Robertus Robet, M.A. ; 2). Meila Riskia Fitri, S.Pd., M.A |
Subjects: | Ilmu Sosial > Sosiologi |
Divisions: | FIS > S1 Sosiologi |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 15 Oct 2024 07:02 |
Last Modified: | 15 Oct 2024 07:02 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/51570 |
Actions (login required)
View Item |