Annissa Sucianti, . (2016) PENGARUH STRUKTUR MODAL, ASIMETRI INFORMASI DAN VOLATILITAS PENJUALAN TERHADAP KUALITAS LABA PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR INDONESIA YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
Skripsi Annissa Sucianti 8335139106.pdf Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Struktur Modal, Asimetri Informasi dan Volatilitas Penjualan terhadap Kualitas Laba. Kualitas laba diukur dengan menggunakan regresi antara cumulative abnormal return (CAR) dan unexpected earnings (UE). Struktur modal diukur dengan pembagian total debt dengan total equity. Asimetri informasi diukur dengan Bid Ask Spread yang menggunakan harga saham tertinggi dan terendah dan volatilitas penjualan diukur dengan membagi standar deviasi penjualan selama lima tahun dengan total aktiva yang bersumber pada laporan keuangan. Penelitian ini mengambil sampel perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2010-2014. Data tersebut diperoleh dengan teknik purposive sampling dan menggunakan metode analisis regresi berganda. Hasil pengujian hipotesis secara simultan ini menunjukkan bahwa Struktur Modal, Asimetri Informasi dan Volatilitas Penjualan berpengaruh secara simultan terhadap Kualitas Laba. Hasil pengujian hipotesis secara parsial menunjukkan bahwa Asimetri Informasi dan Volatilitas penjualan berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Laba sedangkan Struktur Modal tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Kualitas Laba.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). M. Yasser Arafat,SE.Akt,MM ; 2). Nuramalia Hasanah,SE,M.Ak |
Subjects: | Ilmu Sosial > Perdagangan, e-commerce > Akuntansi |
Divisions: | FE > S1 Akuntansi |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 20 Mar 2020 15:44 |
Last Modified: | 20 Mar 2020 15:44 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/5988 |
Actions (login required)
View Item |