PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN JENIS PERUSAHAAN TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2014-2015

CARLOS SONI, . (2016) PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN JENIS PERUSAHAAN TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2014-2015. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Carlos Soni 8335123504 Skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Pasar modal mempunyai peranan sangat penting dalam perekonomian suatu negara. Perkembangan pasar modal di Indonesia saat ini sudah semakin pesat, hal itu dapat dibuktikan dengan semakin banyaknya perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Untuk melihat kesehatan perusahaan investor dihadapkan pada banyak faktor, salah satunya ialah kinerja keuangan dan jenis perusahaan. Hal tersebut dilakukan agar dana yang diinvestasikan menghasilkan pengembalian (return) yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kinerja keuangan yang diukur dengan CR, DER, ROA, dan PER serta jenis industri terhadap return saham perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2014- 2015. Data diperoleh dari situs resmi BEI (idx.co.id). Jumlah populasi penelitian ini adalah 140 perusahaan dan jumlah sampel sebanyak 75 perusahaan dengan melewati tahap purposive sampling. Teknik analisis yang dipakai dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda untuk memperoleh gambaran menyeluruh mengenai hubungan antara variabel satu dengan variabel lain. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara bersama-sama kinerja keuangan dan jenis perusahaan berpengaruh terhadap return saham. Namun berdasarkan pengujian secara parsial hanya ROA yang memiliki pengaruh yang signifikan terhadap retrun saham. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi pedoman baik bagi perusahaan, investor, maupun peneliti lain.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Tri Hesti Utaminingtyas, S.E., M.SA. ; 2). Tresno Ekajaya, S.E., M.Ak
Subjects: Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi
Divisions: FE > S1 Akuntansi
Depositing User: Users 29 not found.
Date Deposited: 24 Mar 2020 18:05
Last Modified: 24 Mar 2020 18:05
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/6039

Actions (login required)

View Item View Item