YUNITA SARI, . (2016) PENERAPAN MEDIA KARTU BASMALAH UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BACA TULIS AL-QUR’AN IBU-IBU RUMAH TANGGA DIBEKASI. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
skripsi yunita fix.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketertarikan peneliti tentang program pelatihan dengan menerapkan media kartu Basmalahsebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan baca dan tulis Al-Qur’an bagi Ibu –ibu Rumah Tangga Warga Bojong Nangka RW 08 Jatirahayu Pondok Melati, Bekasi.Tujuan penelitian ini adalah untuk memperolehinformasiempiris tentang peningkatan kemampuan/hasil belajar peserta dalam program pelatihan tersebut.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen sederhana dengan desain penelitian One-Group Pretest-Posttest. Data diperoleh dengan cara melakukanpre test danpost test.Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai hasil belajar (dimensi kognitif, afektif, dan psikomotorik) rata-rata peserta pelatihan pada pre testadalah 11,2, sedangkan pada post testadalah sebesar 90,3, mengalami peningkatan nilai hasil belajar rata-rata peserta yakni sebesar 79,1. Hasil uji normalitas data posttest menggunakan Kolmogorov-Smirnov dengan koefisien alpha 0, 05,menunjukkan bahwa data memiliki nilai signifikansi sebesar 0,2. Hasil uji homogenitas dengan koefisien alpha 0, 05, menunjukkan bahwa data memiliki nilai signifikansi sebesar 0, 21. Hipotesis penelitian diuji menggunakan uji dua pihak paired two tail test.Nilai t hitung yang diperoleh 58,137, dengan signifikasi 0,00 . Nilai t tabel untuk df 9 ( N-1) pada taraf signifikansi 0,05 adalah 2,262. Hasil perhitungan uji t menunjukkan t hitung > t tabel (58,137 > 2,262), yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima.Kesimpulan dari penelitian ini adalah program pelatihan penggunaan kartu Basmalahmampu meningkatkan kemampuan baca dan tulis Al-Qur’an Ibu Rumah Tangga warga Bojong Nangka RW 08 Jatirahayu Pondok Melati, Bekasi.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Drs. Sri Koeswantono W, M.Si ; 2). Drs. Karnadi M.Si |
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Kejuruan dan Sekolah Kejuruan |
Divisions: | FIP > S1 Pendidikan Luar Sekolah |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 07 Jul 2020 15:28 |
Last Modified: | 07 Jul 2020 15:28 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/8050 |
Actions (login required)
View Item |