PENGARUH PARENTAL PRESSURE TERHADAP STRES AKADEMIK REMAJA

KHOIROTUN HISAN, . (2022) PENGARUH PARENTAL PRESSURE TERHADAP STRES AKADEMIK REMAJA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (245kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (330kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (324kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (456kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (149kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (291kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (302kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh parental pressure terhadap stres akademik remaja. Pengumpulan data penelitian ini dimulai dari bulan Juli sampai dengan Agustus 2022 dengan menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini melibatkan 100 siswa di salah satu SMA Negeri terbaik di Jakarta yang dipilih dengan kriteria siswa dengan rentang usia 15 hingga 18 tahun yang tinggal dengan orang tua. Data yang dikumpulkan diolah dan dianalisis dengan menggunakan statistika deskriptif dan statistika inferensial, yaitu uji regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar siswa remaja mengalami stres akademik dalam kategori sedang dan menerima tekanan dari orang tua (parental pressure) dalam kategori sedang pula dengan kontribusi dimensi yang paling tinggi yaitu dimensi harapan yang terlalu tinggi. Hasil olah data menunjukkan bahwa parental pressure berpengaruh positif terhadap stres akademik, semakin tinggi parental pressure maka semakin tinggi pula stres akademik. Koefisien determinasi yang didapat sebesar 0,552. Maka, kontribusi yang diberikan parental pressure pada stres akademik remaja sebesar 55,2% dan 44,8% lainnya disebabkan oleh faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Dengan demikian, orang tua diharapkan mengurangi tuntutan yang dapat membuat anak tertekan dan stres. This study aims to analyze the effect of parental pressure on adolescent academic stress. The data collection of this research started from July to August 2022 using purposive sampling technique. This study involved 100 students in one of the best public high schools in Jakarta who were selected with the criteria of students ranging in age from 15 to 18 years who lived with their parents. The data collected was processed and analyzed using descriptive statistics and inferential statistics, namely simple linear regression test. The results showed that most of the adolescent students experienced academic stress in the medium category and received pressure from their parents (parental pressure) in the medium category with the highest contribution dimension, namely the dimension of too high expectations. The results of data processing show that parental pressure has a positive effect on academic stress, the higher the parental pressure, the higher the academic stress. The coefficient of determination obtained is 0.552. Thus, the contribution given by parental pressure to adolescent academic stress was 55.2% and another 44.8% was caused by other factors not examined in this study. Thus, parents are expected to reduce the demands that can make children depressed and stressed.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Maya Oktaviani, S.Pd., M.Pd. ; 2). Elmanora, S.Si., M.Si.
Subjects: Ilmu Sosial > Kesejahteraan Keluarga
Divisions: FT > S1 Pendidikan Kesejahteraan Keluarga
Depositing User: Users 15196 not found.
Date Deposited: 26 Aug 2022 06:50
Last Modified: 26 Aug 2022 06:50
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/33324

Actions (login required)

View Item View Item