PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR GEOGRAFI (Studi Eksperimen Pada Siswa Kelas XI IPS di SMA Negeri 50 Jakarta)

DWI SETIORINI, . (2011) PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR GEOGRAFI (Studi Eksperimen Pada Siswa Kelas XI IPS di SMA Negeri 50 Jakarta). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
BAB II.pdf

Download (57kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (24kB)
[img] Text
Abstrak n Lembar Persetujuan.pdf

Download (278kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (93kB)
[img] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (146kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (544kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran CTL terhadap hasil belajar geografi pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 50 Jakarta. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 50 Jakarta, Jalan PLN Cipinang Muara III, Kelurahan Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari-Maret 2011. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMA Negeri 50 Jakarta yang berjumlah 182 siswa, sampel adalah 2 kelas yang berbeda. Kelas XI IPS2 sebagai kelas eksperimen yang diberikan perlakuan penerapan model pembelajaran CTL dan kelas XI IPS3 sebagai kelas kontrol yang diberikan perlakuan dengan menggunkan pembelajaran konvensional, masing-masing dengan jumlah siswa 36 orang/kelas. Dalam penelitian eksperimen ini sebelum pengujian hipotesis, dilakukan pengujian normalitas data. Pengujian normalitas pada penelitian ini menggunakan rumus Chi Kuadrat. Hasil pengujian normalitas data kelas eksperimen pada saat pretest diperoleh X² hitung sebesar 8,06 sedangkan pada saat post-test diperoleh X² hitung sebesar 5,27. Sedangkan untuk kelas kontrol pada saat pre-test diperoleh X² hitung sebesar 9,314 sedangkan pada saat post-test diperoleh X² hitung sebesar 4,55. Pada uji normalitas dengan derajat kebebasan 5 maka X² tabel Chi kuadrat adalah 11,070. Dengan data kedua variabel berdistribusi normal. Kemudian dilakukan uji homogenitas dengan uji Barlett. Untuk data pre-test kedua kelas diperoleh X² hitung sebesar 2,415 dan data untuk post-test kedua kelas diperoleh X² hitung sebesar 2,71. Dari tabel “harga kritik Chi Kuadrat” dengan dk 1 dan taraf signifikansi 0,05 adalah 3,841. Jadi X² hitung < X² tabel maka berdistribusi homogen. Kemudian pengujian hipotesis pada penelitian menggunakan uji-t. Hasil pengujian hipotesis pada kelas eksperimen dan kontrol diperoleh t hitung = 2,205 dikonsultasikan dengan tabel t, dk = 72 harga t tabel = 1,99, maka t hitung > t tabel., α=0,05. Dari hasil penelitian, nilai pos-test siswa pada kelas yang diterapkan model pembelajaran CTL lebih tinggi daripada nilai postest siswa yang diajarkan melalui pembelajaran konvensional.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Drs. Suhardjo ; 2). Irma Lusi Nugraheni, S.Pd.,M.Si.
Subjects: Geografi, Antropologi > Geografi
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: Users 14614 not found.
Date Deposited: 01 Sep 2022 01:40
Last Modified: 01 Sep 2022 01:40
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/34146

Actions (login required)

View Item View Item