PENGARUH TERPAAN MEDIA YOUTUBE MARJAN "BARUNA SANG PENJAGA SAMUDRA" TERHADAP SIKAP PENONTON MENGENAI PRODUK MARJAN

FEBRIZKA NABILLA, . (2024) PENGARUH TERPAAN MEDIA YOUTUBE MARJAN "BARUNA SANG PENJAGA SAMUDRA" TERHADAP SIKAP PENONTON MENGENAI PRODUK MARJAN. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (836kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (361kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (479kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (498kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (859kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (253kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (253kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Media sosial merupakan salah satu media yang paling efektif digunakan untuk melakukan komunikasi pemasaran salah satunya beriklan. Iklan Marjan yang dirilis pada tanggal 25 Februari 2023 untuk part satu dan tanggal 21 Maret 2023 untuk part 2 dengan judul “Baruna Sang Penjaga Samudra” pada akun YouTube Marjan Boudoin yang mengisahkan tentang tokoh Baruna yang melawan naga yang sedang mengamuk akibat banyaknya sampah di laut dan di akhiri dengan pesta minum produk Marjan bersama warga. Hal tersebut menuai komentar positif maupun negatif dari penonton yang dapat memberikan dampak kepada sikap penonton mengenai produk Marjan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh terpaan media YouTube Marjan “Baruna Sang Penjaga Samudra” terhadap Sikap Penonton mengenai produk Marjan selama periode tanggal 25 Februari 2023 hingga 25 Mei 2023. Dalam penelitian ini terdapat dua variabel penelitian, yaitu terpaan media sebagai variabel bebas dan sikap sebagai variabel terikat. Terpaan media merupakan suatu proses pengumpulan data khalayak tentang penggunaan media seperti jenis media yang digunakan, frekuensi penggunaan, durasi penggunaan dan atensi atau perhatian masyarakat terhadap suatu program. Sementara sikap dapat didefinisikan sebagai kecenderungan bertindak, berpresepsi, berpikir, dan merasa menghadapi objek atau situasi dan melalui sikap dapat menentukan apakah orang harus pro atau kontra terhadap sesuatu, menentukan apa yang disukai, diharapkan, dan diinginkan. Adapun konsep yang digunakan yaitu komunikasi pemasaran. Penelitian ini menerapkan paradigma positivisme dengan pendekatan kuantitatif. Adapun populasi pada penelitian ini adalah penonton iklan YouTube Marjan “Baruna Sang Penjaga Samudra” selama periode tanggal 25 Februari 2023 hingga 25 Mei 2023 dengan jumlah sampel didapatkan sebanyak 100 responden berdasarkan perhitungan dengan rumus slovin. Data yang peneliti gunakan adalah data primer dengan menyebarkan kuesioner kepada responden. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan terpaan media YouTube Marjan “Baruna Sang Penjaga Samudra” terbukti membuat penonton menyadari akan pesan yang terkandung di dalamnya dan membuat penonton dapat memproses pesan tersebut dengan baik, serta penonton jadi menyadari untuk berhati-hati memebeli produk minuman yang tidak ramah lingkungan. Selain itu, sikap penonton mengenai produk Marjan memiliki kecenderungan menjadi lebih menyukai produk Marjan dan memiliki keyakinan yang cukup kuat terhadap produk Marjan sehingga pada akhirnya memutuskan untuk membeli produk Marjan dan melakukan pembelian ulang pada tahap selanjutnya. Hasil dari penelitian ini juga menunjukkan terdapat pengaruh secara signifikan dengan kategori kuat antara terpaan media YouTube Marjan “Baruna Sang Penjaga Samudra” terhadap sikap penonton mengenai produk Marjan selama periode tanggal 25 Februari 2023 hingga 25 Mei 2023. Kesimpulan pada penelitian ini, pengaruh terpaan media YouTube Marjan “Baruna Sang Penjaga Samudra” terhadap sikap penonton mengenai produk Marjan selama periode tanggal 25 Februari 2023 hingga 25 Mei 2023 penonton menyadari pesan yang pada pada iklan dan memprosesnya sehingga terjadinya perubahan sikap terhadap merk Marjan yang di mana perubahan tersebut yaitu menyukai produk Marjan, yakin dengan produk Marjan dan pada akhrinya membeli produk Marjan. Saran dari penelitian ini yaitu kepada pihak yang di teliti agar lebih memperhatikan lagi pesan yang akan disampaikan, untuk lebih mengenal kembali target audiens sehingga dapat membuat iklan yang dapat menimbulkan keputusan pembelian ulang produk Marjan, dan lebih memperkuat dari sisi pesan iklannya agar kedepannya dapat lebih mempengaruhi sikap penonton yang pada akhirnya melakukan pembelian ulang produk Marjan. Kata kunci: Terpaan Media, Sikap, Media Sosial *** Social media is one of the most effective media used for marketing communications, one of which is advertising. Marjan's advertisement was released on February 25 2023 for part one and March 21 2023 for part 2 with the title "Baruna the Guardian of the Ocean" on Marjan Boudoin's YouTube account which tells the story of the character Baruna who fights a dragon that is raging due to the large amount of rubbish in the sea and ended with a party drinking Marjan products with the residents. This has attracted positive and negative comments from the audience which can have an impact on the audience's attitude towards Marjan products. The aim of this research is to determine the influence of exposure to Marjan's YouTube media "Baruna the Guardian of the Ocean" on audience attitudes regarding Marjan products during the period 25 February 2023 to 25 May 2023. In this study there are two research variables, namely media exposure as the independent variable and attitude as the dependent variable. Media exposure is a process of collecting audience data about media use such as the type of media used, frequency of use, duration of use and public attention to a program. Meanwhile, attitude can be defined as the tendency to act, perceive, think and feel facing an object or situation and through attitude it can determine whether people should be for or against something, determine what is liked, expected and desired. The concept used is marketing communication. This research applies a positivism paradigm with a quantitative approach. The population in this study was viewers of Marjan's YouTube advertisement "Baruna the Guardian of the Ocean" during the period 25 February 2023 to 25 May 2023 with a sample size of 100 respondents based on calculations using the Slovin formula. The data that researchers use is primary data by distributing questionnaires to respondents. The results obtained from this research show that exposure to Marjan's YouTube media "Baruna the Guardian of the Ocean" is proven to make viewers aware of the message contained in it and makes viewers able to process the message well, and viewers become aware of being careful about buying unhealthy beverage products. environmentally friendly. Apart from that, the audience's attitude towards Marjan products has a tendency to prefer Marjan products and have strong enough confidence in Marjan products so that in the end they decide to buy Marjan products and make repeat purchases at a later stage. The results of this research also show that there is a significant influence in the strong category between exposure to Marjan's YouTube media "Baruna the Guardian of the Ocean" on audience attitudes regarding Marjan products during the period 25 February 2023 to 25 May 2023. The conclusion of this research is that the influence of exposure to Marjan's YouTube media "Baruna the Guardian of the Ocean" on the audience's attitude towards Marjan products during the period 25 February 2023 to 25 May 2023, the audience is aware of the message in the advertisement and processes it so that there is a change in attitude towards the Marjan brand being advertised. where the change is liking Marjan products, being confident in Marjan products and ultimately buying Marjan products. The advice from this research is for the parties being researched to pay more attention to the message that will be conveyed, to get to know the target audience better so they can create advertisements that can lead to decisions to repurchase Marjan products, and to further strengthen the advertising message so that in the future it can have more influence. the attitude of the audience who ultimately repurchase Marjan products. Keywords: Media Exposure, Attitude, Social Media

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Elisabeth Nugrahaeni P, M.Si ; 2). Dr. Dini Safitri, M.Si
Subjects: Manajemen > Manajemen Pemasaran
Manajemen > Perilaku Konsumen
Divisions: FIS > S1 Ilmu Komunikasi
Depositing User: Users 21254 not found.
Date Deposited: 31 Jan 2024 02:56
Last Modified: 31 Jan 2024 02:56
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/43784

Actions (login required)

View Item View Item