PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN MATA KULIAH BIMBINGAN KONSELING BERBASIS KELASE DENGAN MENGGUNAKAN MODEL SOI (SELECT, ORGANIZE, INTEGRATE)

IMAN NURJAMAN, . (2024) PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN MATA KULIAH BIMBINGAN KONSELING BERBASIS KELASE DENGAN MENGGUNAKAN MODEL SOI (SELECT, ORGANIZE, INTEGRATE). Doktor thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Cover.pdf

Download (582kB)
[img] Text
Bab 1.pdf

Download (404kB)
[img] Text
Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (352kB) | Request a copy
[img] Text
Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
Bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (198kB) | Request a copy
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (280kB)
[img] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model pembelajaran untuk mata kuliah Bimbingan dan Konseling (BK) yang efektif menggunakan platform Kelase dan model SOI (Select, Organize, Integrate). Metode penelitian yang digunakan adalah research and development (R&D) dengan mengikuti Step of System Approach Model of Educational Research and Development oleh Dick and Carey, serta Model Dabbagh and Bannan-Ritland. Model pembelajaran berbasis Kelase yang diintegrasikan dengan model SOI dinilai oleh pakar materi, desain instruksional, media, dan bahasa. Para pakar secara konsisten menilai bahwa kombinasi ini sangat layak untuk digunakan dalam pendidikan. Evaluasi one-to-one dengan tiga mahasiswa menghasilkan skor tinggi sebesar 87,8, menunjukkan bahwa bahan belajar BK berbasis kelase dengan menggunakan model SOI ini sangat baik dan sesuai untuk penggunaan dalam pembelajaran. Evaluasi small group dengan 12 orang juga menghasilkan nilai tinggi, 87,1, yang mendukung kesesuaian dan keefektifan materi. Penggunaan platform Kelase dipilih karena kemampuannya dalam mendukung pembelajaran yang fleksibel dan interaktif, memungkinkan mahasiswa dan dosen untuk berinteraksi secara efisien dalam lingkungan virtual. Ini penting dalam pembelajaran BK dimana pembelajaran yang responsif dan adaptif terhadap kebutuhan individu sangat diperlukan. Selain itu, model SOI dipilih karena efektivitasnya dalam membantu mahasiswa memilih informasi yang relevan, mengorganisirnya secara sistematis, dan mengintegrasikannya dengan pengetahuan yang sudah ada, yang krusial untuk pembelajaran BK yang sering melibatkan konsep-konsep kompleks dan multidisipliner. Hasil uji efektivitas dengan uji-t untuk hasil belajar mahasiswa menunjukkan nilai signifikan (2-tailed) sebesar 0.000, menunjukkan adanya perbedaan signifikan dalam hasil belajar antara pre-test dan post-test. Gain score yang dihasilkan sebesar 0,7 berada di 03 ≤ g ≤ 0,7 artinya peningkatan mahasiswa mengenai BK dalam kategori sedang, jika merujuk pada tafsiran persentasi maka nilai gain sebesar 70% berada di rentang 56-75 artinya cukup efektif, menunjukkan bahwa peningkatan rata-rata nilai mahasiswa pada BK dalam kategori sedang, tetapi cukup efektif. Dari hasil ini, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran BK berbasis platform Kelase dengan penerapan model SOI layak dan efektif untuk digunakan dalam pembelajaran, memberikan kemajuan signifikan dalam hasil belajar mahasiswa. Dengan demikian, model ini direkomendasikan untuk diadopsi dalam pengajaran mata kuliah Bimbingan dan Konseling di tingkat universitas. Kata Kunci: Pengembangan Model, Pembelajaran BK, Pembelajaran Berbasis Kelase, Model SOI

Item Type: Thesis (Doktor)
Additional Information: 1). Prof. Dr. Suyitno Muslim, M.Pd. 2). Prof. Dr. Etin Solihatin, M.Pd.
Subjects: Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Pendidikan > Teori, Penelitian Pendidikan
Pendidikan > Penelitian Tindakan Kelas > Metode Belajar Mengajar
Pendidikan > Penelitian Tindakan Kelas > Pendidikan Tinggi, Universitas
Pendidikan > Penelitian Tindakan Kelas > Kurikulum
Pendidikan > Kualifikasi dan Profesionalitas Guru
Pendidikan > Media Pembelajaran
Pendidikan > Aneka Ragam tentang Pendidikan
Pendidikan > Pendidikan Dasar > Pendidikan Anak
Divisions: PASCASARJANA > S3 Teknologi Pendidikan
Depositing User: Users 23959 not found.
Date Deposited: 02 Aug 2024 04:29
Last Modified: 02 Aug 2024 04:29
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/47967

Actions (login required)

View Item View Item