Pengaruh Gaya Kepemimpinan Laissez Faire dan Lingkungan Kerja terhadap Disiplin Kerja pada Staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara

Gina Mariani Irfan, . (2018) Pengaruh Gaya Kepemimpinan Laissez Faire dan Lingkungan Kerja terhadap Disiplin Kerja pada Staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (228kB)
[img] Text
4. LEMBAR PERSETUJUAN.pdf

Download (629kB)
[img] Text
5. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (444kB)
[img] Text
6 LEMBAR ORISINALITAS.pdf

Download (468kB)
[img] Text
9. DAFTAR ISI.pdf

Download (93kB)
[img] Text
13. BAB 1 - 5.pdf

Download (1MB)
[img] Text
14. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (205kB)
[img] Text
15. LAMPIRAN.pdf

Download (711kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Deskripsi gaya kepemimpinan laissez faire, lingkungan kerja dan disiplin kerja pada staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara, (2) Pengaruh gaya kepemimpinan laissez faire terhadap disiplin kerja pada staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara, (3) Pengaruh lingkungan kerja terhadap disiplin kerja pada staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara, (4) Gaya kepemimpinan laissez faire dan lingkungan kerja memiliki prediktabilitas yang signifikan terhadap disiplin kerja pada staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara. Penelitian ini mengambil sampel sebanyak 68 staf pada Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan explanatory. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Gaya kepemimpinan laissez faire memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja pada staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara, (2) Lingkungan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja pada staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara, (3) Penelitian ini telah memenuhi uji prediksi model penelitian secara keseluruhan. Nilai koefisien determinasi pada penelitian ini adalah sebesar 52,0%. Hal ini menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan laissez faire dan lingkungan kerja dapat memprediksi kelayakan model terhadap disiplin kerja pada staf Biro Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara sebesar 52,0%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Dr. I Ketut R Sudiarditha, M.Si 2) Dra. Sholikhah, MM
Subjects: Manajemen > Manajemen Sumber Daya Manusia
Divisions: FE > S1 Manajemen
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 30 Oct 2019 10:09
Last Modified: 30 Oct 2019 10:09
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/801

Actions (login required)

View Item View Item