PENGARUH IMPLEMENTASI SISTEM PERBENDAHARAAN DAN ANGGARAN NEGARA TERHADAP INTEGRITAS, PROFESIONALISME, KEINOVATIFAN,DAN KINERJA PELAYANAN PADA KANTOR PELAYANAN PERBENDAHARAAN NEGARA LINGKUP KANTOR WILAYAH DIREKTORAT JENDERAL PERBENDAHARAAN PROVINSI JAKARTA

SUPARJO, . (2020) PENGARUH IMPLEMENTASI SISTEM PERBENDAHARAAN DAN ANGGARAN NEGARA TERHADAP INTEGRITAS, PROFESIONALISME, KEINOVATIFAN,DAN KINERJA PELAYANAN PADA KANTOR PELAYANAN PERBENDAHARAAN NEGARA LINGKUP KANTOR WILAYAH DIREKTORAT JENDERAL PERBENDAHARAAN PROVINSI JAKARTA. Doktor thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (837kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (857kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (291kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (529kB) | Request a copy
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Implementasi Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) terhadap Integritas, Profesionalisme, dan Keinovatifan sehingga mampu mendorong tercapainya kinerja pelayanan yang baik. Penelitian ini melibatkan dua ratus tujuh orang dari tiga ratus delapan puluh empat pegawai pada tujuh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Jakarta. Ketujuh KPPN tersebut dipilih karena memiliki karakteristik pengguna layanan yang sama dengan KPPN lain serta dapat mewakili KPPN di seluruh Indonesia. Secara nasional, dari segi anggaran yang dikelola dan jumlah satuan kerja yang dilayani, lebih dari separuhnya dilayani oleh tujuh KPPN tersebut. Rata-rata jumlah anggaran negara yang dikelola oleh ketujuh KPPN tersebut adalah lebih dari tujuh puluh lima persen dari seluruh dana secara nasional. Teknis analisis yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistik inferensial, dengan alat pengujian hipotesis menggunakan metode penelitian Analisis Jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi SPAN berpengaruh positif dan signifikan terhadap Integritas, Implementasi SPAN berpengaruh positif dan signifikan terhadap Profesionalisme, Implementasi SPAN berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keinovatifan, Integritas berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pelayanan, Profesionalisme berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pelayanan, Keinovatifan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pelayanan, Integritas berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keinovatifan, Profesionalisme berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keinovatifan serta Integritas, Profesionalisme, dan Keinovatifan secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pelayanan. Penelitian ini memberikan bukti bahwa Implementasi SPAN mampu mempengaruhi perilaku pegawai, yaitu Integritas, Profesionalisme, dan Keinovatifan sebagai unsur dari Sasaran Reformasi Birokrasi dan Values Kementerian Keuangan sehingga dapat menciptakan birokrasi yang memiliki kinerja pelayanan publik yang baik. Penelitian ini juga membuktikan kebaruan dari penelitian, bahwa penerimaan para pengguna terhadap implementasi suatu teknologi baru di sektor publik terbukti mempengaruhi sikap dan perilaku para penggunanya dan belum ditemukan dalam penelitian-penelitian terdahulu. Sikap dan perilaku tersebut terbukti mendorong pencapaian tujuan organisasi yaitu menciptakan birokrasi yang memiliki kinerja pelayanan yang baik kepada para pemangku kepentingan *************************** This study aims to analyze the influence of Implementation of Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) on Integrity, Professionalism, and Innovation in order to encourage the achievement of good service performance. This study involved 207 people from 384 employees in seven Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) in the Regional Office of the Directorate General of Treasury, Jakarta Province. The seven KPPNs were chosen because they have the same service user characteristics as other KPPNs andcan represent KPPNs throughout Indonesia. Nationally, in terms of the budget managed and the number of work units served, more than half are served by the seven KPPNs. The average amount of the state budget managed by the seven KPPNs is 75.5% of all fundsnationally. The technical analysis used is descriptive statistics and inferential statistics, with hypothesis testing tools using Path Analysis. The results of the study show that Implementation of SPAN has a positive and significant effect on Integrity, Implementation of SPAN has a positive and significant effect on Professionalism, Implementation of SPAN has a positive and significant effect on Innovation, Integrity has a positive and significant effect on Service Performance, Professionalism has a positive and significant effect on Service Performance, Innovation has a positive and significant effect on Service Performance, Integrity positive and significant effect on Innovation, Professionalism positive and significant effect on Innovation and Integrity, Professionalism, and Innovation together have a positive and significant effect on Service Performance. This research provides evidence that Implementation of SPAN able to influence employee behavior such as Integrity, Professionalism, and Innovation as elements of the Bureaucratic Reform goals and the Ministry of Finance Values can create a bureaucracy that has good public service performance.This research also proves the novelty of the study, that the acceptance of users of the implementation of a new technology in the public sector is proven to affect the attitudes and behavior of its usersand have notbeen found in previous studies.

Item Type: Thesis (Doktor)
Additional Information: 1). Dr. Corry Yohana, M.M 2). Prof. Dr. Ma’ruf Akbar, M.Pd
Subjects: Manajemen > Manajemen Sumber Daya Manusia
Divisions: PASCASARJANA > S3 Ilmu Manajemen
Depositing User: Users 3852 not found.
Date Deposited: 27 Jul 2020 12:26
Last Modified: 27 Jul 2020 12:26
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/8191

Actions (login required)

View Item View Item