WINDIASTUTI DEWANTO, . (2022) TINDAK TUTUR IMPERATIF FILM “KARTINI” KARYA HANUNG BRAMANTYO DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN TEKS DRAMA KELAS XI SMA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
COVER.pdf Download (654kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (376kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (516kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (345kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (498kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 5.pdf Restricted to Registered users only Download (191kB) | Request a copy |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (186kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi mendalam tentang penggunaan tindak tutur imperatif dalam film “Kartini” karya Hanung Bramantyo yang meliputi bentuk tindak tutur dan wujud makna pragmatik imperatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik analisis isi. Fokus dalam penelitian ini ialah penggunaan bentuk tindak tutur imperatif yang meliputi: bentuk tindak tutur langsung, dan bentuk tindak tutur tidak langsung, dan penggunaan makna pragmatik imperatif yang meliputi: makna perintah, suruhan, permintaan, permohonan, desakan, bujukan, imbauan, persilaan, ajakan, permintaan izin, mengizinkan, larangan, harapan, umpatan, pemberian ucapan selamat, anjuran dan ngelulu. Objek penelitian ini yaitu transkrip film “Kartini”. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan data sebanyak, 221 pasangan tutur yang mengandung tindak tutur imperatif. Hasil Penelitian ini menunjukkan adanya penggunaan tindak tutur imperatif yang mencangkup bentuk dan makna pragmatik imperatif yang terdapat dalam film “Kartini”. Pada bentuk tindak tutur ditemukan sebanyak 221 data. Bentuk tindak tutur langsung menduduki bentuk tindak tutur tertinggi dengan ditemukan 135 data, sedangkan pada bentuk tindak tutur tidak langsung menduduki bentuk tindak tutur terendah dengan ditemukan 39 data. Pada makna pragmatik imperatif, makna perintah menduduki tingkat kemunculan terbanyak dengan ditemukan 39 data. Makna permintaan izin menduduki tingkat kemunculan menengah dengan ditemukan sebanyak 13 data. Makna anjuran dan imbauan menduduki tingkat kemunculan terendah dengan ditemukan 1 data. Selain itu terdapat makna yang tidak ditemukan kemunculannya sama sekali yaitu makna ngelulu. Hasil penelitian mengenai tindak tutur imperatif ini dapat dikaitkan dengan pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Menangah Atas (SMA) pada materi teks drama kelas XI sebagai contoh dialog tindak tutur imperatif dapat digunakan dalam memahami isi kaidah kebahasaan dan mendemonstrasikan naskah drama. Kata Kunci: tindak tutur imperatif, makna pragmatik, teks drama This study aims to obtain in-depth information about the use of imperative speech acts in the film “Kartini” by Hanung Bramantyo which includes the form of speech acts and the form of imperative pragmatic meaning. The method used in this research is descriptive qualitative research method using content analysis techniques. The focus in this study is the use of imperative speech acts which include: direct speech acts, and indirect speech acts, and the use of imperative pragmatic meanings which include: commands, orders, requests, requests, urges, persuasion, appeals, requests, invitations, requests for permission, permits, prohibitions, hopes, curses, congratulation, suggestions and ngelulu. The object of this research is the transcript of the Kartini film. Based on the results of the study, there were as many as 221 speech pairs containing imperative speech acts. The results of this study indicate the use of imperative speech acts that include the form and meaning of pragmatic imperatives contained in the Kartini film. In the form of speech acts found as many as 221 data. The form of direct speech act occupies the highest form of speech act with 135 data found, while the form of indirect speech act occupies the lowest form of speech act with 39 data found. In the imperative pragmatic meaning, the meaning of the command occupies the highest level of occurrence with 39 data found. The meaning of the request for permission occupies the middle level of occurrence with 13 data found. The meaning of recommendations and appeals occupies the lowest level of occurrence with 1 data found. In addition, there is a meaning that does not appear at all, namely the meaning of ngelulu. The results of this research on imperative speech acts can be related to Indonesian language learning in high school (SMA) in class XI drama text material as an example of imperative speech act dialogue can be used in understanding the content of linguistic rules and demonstrating drama scripts. Keywords: imperative speech act, pragmatic meaning, drama text.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Drs. Sam Mukhtar Chaniago, M.Si. 2). Dr. Edi Puryanto, M.Pd. |
Subjects: | Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Indonesia |
Divisions: | FBS > S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Users 13593 not found. |
Date Deposited: | 11 Mar 2022 07:44 |
Last Modified: | 11 Mar 2022 07:44 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/24258 |
Actions (login required)
View Item |