HUBUNGAN ANTARA LINGKUNGAN KERJA DENGAN KINERJA KARYAWAN PADA PT PLN (PERSERO) AREA JATINEGARA JAKARTA TIMUR

QUROTA AINI, . (2011) HUBUNGAN ANTARA LINGKUNGAN KERJA DENGAN KINERJA KARYAWAN PADA PT PLN (PERSERO) AREA JATINEGARA JAKARTA TIMUR. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
BAB I-V (OTA).pdf

Download (760kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara lingkungan kerja dengan kinerja karyawan pada PT PLN (Persero) Area Jatinegara di Jakarta Timur. Penelitian ini dilakukan selama tiga bulan terhitung mulai bulan April sampai Juni 2011. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei dengan pendekatan korelasional, data yang diperoleh berasal dari instrumen yang disebar kepada karyawan PT PLN (Persero) Area Jatinegara. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT PLN (Persero) Area Jatinegara yang berjumlah 120 orang. Sedangkan jumlah sampel yang diambil sebanyak 89 responden. Penentuan banyaknya sampel mengacu pada tabel isaac dengan tingkat kesalahan 5%. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Teknik acak proporsional (proportional random sampling). Untuk menjaring data variabel X (lingkungan kerja) digunakan instrumen berupa kuesioner berbentuk skala likert, setelah itu dilakukan uji validitas konstruk melalui proses validasi melalui proses validitas yaitu perhitungan koefisien korelasi skor butir dengan skor total dan uji reliabilitas dengan rumus Alpha Cronbach, hasil reliabilitas variabel X (lingkungan kerja) sebesar 0,92 dan variabel Y (Kinerja Karyawan) diperoleh melalui data sekunder berupa data penilaian kinerja individu yang dikeluarkan oleh PT PLN (Persero) Area Jatinegara. Uji persyaratan analisis yang dilakukan adalah dengan mencari persamaan regresi didapat Ŷ = 9,27 + 0,571 X. Selanjutnya adalah uji persyaratan analisis yaitu menguji normalitas galat taksiran regresi Y atas X dengan menggunakan rumus Liliefors dan diperoleh Lo = 0,081 dibandingkan dengan Ltabel pada taraf signifikansi 0,05 dengan jumlah = 0,094 maka Lo < Lt. Hal ini berarti galat taksiran Y atas X berdistribusi normal. Penelitian selanjutnya melakukan pengujian hipotesis, untuk uji keberartian regresi diperoleh Fhitung (218,53) > Ftabel (3,96). Ini menunjukkan bahwa regresi berarti. Sedangkan uji linieritas regresi menghasilkan Fhitung (1,66) < Ftabel (1,69), ini menunjukkan bahwa model regresi yang dipakai Linier. Uji koefisien korelasi product moment menghasilkan rxy sebesar + 0,846, kemudian dilanjutkan dengan uji signifikansi korelasi dengan menggunakan uji-t. Hasil perhitungan yang diperoleh adalah thitung = 11,87, sedangkan ttabel pada dk = n-2 = 89-2 = 87 dan taraf signifikansi 0,05 adalah 1,68 berarti thitung > ttabel. Dari perhitungan ini dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif antara lingkungan kerja dengan kinerja karyawan PT PLN (Persero) Area Jatinegara. Untuk uji Koefisien Determinasi diperoleh hasil sebesar 71,57%, ini menunjukkan 71,57% variabel Y ditentukan oleh variabel X. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah terdapat hubungan positif antara lingkungan kerja dengan kinerja karyawan pada PT PLN (Persero) Area Jatinegara Jakarta Timur. The purpose of this research is to get a valid and reliable data or fact, to know the Correlation Between Work Environment with Employee Performance at PT PLN (Persero) Area Jatinegara This research have been done for 3 months since April until June 2011. The method of research is survey method with correlation approach, while the data is got from instrument to employees at PT PLN (Persero) Area Jatinegara. The population research was all of employees PT PLN (Persero) Area Jatinegara with total 120 employees, with 89 employees for sampling. Variable data Y (Employee Performance) is secunder data from the Employee Performance Appraisal. Collecting X variable data (Work Environment) used likert scale, before that it had construct validity test by validation process, that was correlation coefficient valuing score with the total score and reliability test using Alpha Cronbach formula. Reliability X variable (Work Environment) was 0,92. The analysis test by finding regression equation, that is Ŷ = 9,27 + 0,571 X. After that data normality test is done by using liliefors formula and the result was Lcount = 0,081 in significant level 0,05 and Ltable = 0,094, so Lcount < Ltable. Mean that the mistake of prediction regression Y to X had normal distribution. For regression significance test and the result was, Fcount (218,53) > Ftable (3,96). It show it had significance regression. While regression linierity test, Fcount (1,66) < Ftable (1,69), showing that regression was linier. The result of product moment of correlations coefficient test was rxy = 0,846 continued by using correlations coefficient significance test with t-test. Counting result was, tcount = 11,87 while ttable = 1,68 and so tcount > ttable. It means that there were significance and positive correlations between Work environment and employee performance. Beside that, the result of determination coefficient test was 71,57%. It means that employee performance variable Y 71,57% the influence by Work environment variable. The conclusion of the research has shown that there was a positive correlations between work environment with employee Performance at PT PLN (Persero) Area Jatinegara.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Dra. Basrah Saidani, Msi 2) Dra. Corry Yohana, Msi
Subjects: Manajemen > Manajemen Pemasaran
Divisions: FE > S1 Pendidikan Tata Niaga
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 30 Jun 2022 10:31
Last Modified: 30 Jun 2022 10:31
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/31231

Actions (login required)

View Item View Item