PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN ADOBE FLASH CS6 TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH INDONESIA DI SMA NEGERI 98 JAKARTA

ATIKAH FADHILAH AFRIZAL, . (2022) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN ADOBE FLASH CS6 TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH INDONESIA DI SMA NEGERI 98 JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (773kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (198kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (850kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (300kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (292kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (205kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (185kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (994kB) | Request a copy

Abstract

Atikah Fadhilah Afrizal, Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Adobe Flash CS6 Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sejarah Indonesia di SMAN 98 Jakarta. Jakarta : Program Studi Pendidikan Sejarah, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Jakarta, 2022. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data empiris guna mengetahui pengaruh media pembelajaran Adobe Flash CS6 terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Sejarah di SMA Negeri 98 Jakarta. Penelitian dilaksanakan pada bulan September sampai November 2022 di SMA Negeri 98 Jakarta. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen. Populasi penelitian ini adalah kelas XI IPA yang terdiri dari lima kelas. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling, sehingga didapatkan dua kelas yaitu kelas XI IPA 4 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 5 sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa angket sebanyak 25 butir. Melalui uji validitas dengan rumus “r” product moment hasilnya menunjukkan 19 butir pernyataan valid dan 6 butir pernyataan tidak digunakan. Dengan pengujian hipotesis menggunakan uji t menghasilkan thitung 4,93 > ttabel 1,668 pada taraf signifikan 95% (α = 0,05) maka H0 ditolak dan H1 diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hasil dari penelitian ini menunjukkan terdapat pengaruh penggunaan media pembelajaran Adobe Flash CS6 terhadap motivasi belajar siswa di SMA Negeri 98 Jakarta. Atikah Fadhilah Afrizal, The Effect of Using Adobe Flash CS6 Learning Media on Student Learning Motivation in Indonesian History Subject at SMAN 98 Jakarta. Jakarta: History Education Study Program, Faculty of Social Sciences, Jakarta State University, 2022. This study aims to obtain empirical data to determine the effect of Adobe Flash CS6 learning media on students' learning motivation in History subject at SMA Negeri 98 Jakarta. The research was conducted from September to November 2022 at SMA Negeri 98 Jakarta. The research approach used is a quantitative approach with experimental methods. The population of this research is class XI IPA which consists of 5 classes. The sampling technique used simple random sampling, so that two classes were obtained, namely class XI IPA 4 as the experimental class and class XI IPA 5 as the control class. The instrument used in this study was a questionnaire of 25 items. Through the validity test with the "r" product moment formula, the results show that 19 statements are valid and 6 statements are not used. By testing the hypothesis using the t test it produces tcount 4.93 > t table 1.668 at a significant level of 95% (α = 0.05) then H0 is rejected and H1 is accepted. Thus it can be concluded that the results of this study indicate that there is an effect of the use of Adobe Flash CS6 learning media on students' learning motivation at SMA Negeri 98 Jakarta.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Djunaidi, M.Hum. 2). Dr. Nur'aeni Marta, M.Hum.
Subjects: Pendidikan > Media Pembelajaran
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Users 16902 not found.
Date Deposited: 24 Feb 2023 02:49
Last Modified: 24 Feb 2023 02:49
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/37196

Actions (login required)

View Item View Item