EKSTRAKSI PIGMEN BIKSIN DARI BIJI KESUMBA (Bixa orellana L.) DENGAN METODE MICROWAVE ASSISTED EXTRACTION (MAE) DAN KARAKTERISASINYA

YUNI ATUTI, . (2015) EKSTRAKSI PIGMEN BIKSIN DARI BIJI KESUMBA (Bixa orellana L.) DENGAN METODE MICROWAVE ASSISTED EXTRACTION (MAE) DAN KARAKTERISASINYA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI YUNI ASTUTI (3325111349).pdf

Download (2MB)
[img] Text
ARTIKEL YUNI ASTUTI (3325111349).pdf

Download (637kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengekstraksi pigmen biksin dari biji kesumba dan mengetahui pengaruh waktu ekstraksi (5,10,15 menit) dan rasio pelarut akuades:etil asetat (1:6.5, 1:7, 1:8 v/v) terhadap perolehan pigmen biksin. Metode ekstraksi yang digunakan pada penelitian ini adalah MAE (Microwave Assisted Extraction). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kondisi optimum dari dua variabel pada rasio pelarut akuades:etil asetat (1:7 v/v) dengan waktu ekstraksi selama 15 menit yang menghasilkan perolehan pigmen biksin maksimum sebesar 0,469 %. Dilakukan uji kemurnian dengan titik leleh dan kromatografi lapis tipis (KLT) dengan menggunakan campuran eluen aseton:n-heksana (1:2 v/v) dan etil asetat:kloroform (1:3 v/v). Senyawa hasil ekstraksi dianalisis dengan menggunakan spektrofotometer Infra Merah, spektrometer massa, dan Kromatografi Cair Kinerja Tinggi (KCKT) menunjukkan bahwa hasil ekstraksi merupakan pigmen biksin yang memiliki berat molekul sebesar 394.2 g/mol dengan bilangan gelombang untuk regangan gugus OH karboksilat yang tidak berikatan hidrogen, ikatan C-H, C=O karboksilat, ikatan rangkap C=C, dan ikatan C-O ester. Serta menunjukkan waktu retensi komponen pigmen biksin pada menit ke 12.849.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Erdawati, M.Sc. ; 2). Dr. Imam Santoso, M.Si.
Subjects: Sains > Kimia
Divisions: FMIPA > S1 Kimia
Depositing User: Users 14614 not found.
Date Deposited: 31 May 2022 03:20
Last Modified: 31 May 2022 03:20
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/29430

Actions (login required)

View Item View Item